Selasa, 30 November 2010

Pengaruh Musik Terhadap Emosi Remaja

Music saat ini marak sekali dibicarakan dimana-mana. Tak pelak pula bagi para remaja Indonesia saat ini yang disetiap tempat sering memperdengarkan suara musik. Menurut sebagian orang musik itu menarik, tapi ada pula yang menganggapnya hanya berisik. Karena, musik inilah yang terkadang menimbulkan keanehan pada kejiwaan sebagian remaja. Dari sinilah saya akan mengangkat topik pengaruh musik pada emosi remaja.

Cerdas Milik Semua Orang

Pernahkah kita berfikir bahwa kita ini bodoh??kita lahir tanpa kelebihan apapun?Sering kita pernah berfikir bahwa kitalah orang yang paling bodoh, yang tak bisa berbuat banyak di dunia ini. Karena kita BELUM pernah berprestasi, karena kita BELUM pernah bisa meraih apa yang kita inginkan???

STOP!!! Jangan pernah berpikir seperti itu. Karena sesuai Firman Allah (At-Tin : 4) bahwa Allah menciptakan manusia dengan kesempurnaan-Nya dalam keadaan sebaik-baiknya. Tinggal bagaimana kita memanfaatkan dan menggali setiap bakat yang telah diberikan oleh Allah. Mengenai hasilnya, kita serahkan saja kepada Sang Pengatur Urusan.


Mengenai berprestasi atau tidaknya kita nanti, sebenarnya juga dipengaruhi oleh faktor kecerdasan yang kita miliki. Karena ternyata kecerdasan itu tidak hanya tentang prestasi ataupun kecerdasan kita dalam hal pelajaran saja. Tapi ada beberapa kecerdasan lain yang berkembang selain kecerdasan otak tentunya.